Sabtu, 09 April 2011

Sorbets

Sorbet dibuat dengan kadar sari buah yang tinggi dan kadar gula yang rendah. Dahulu kala, sering disajikan sebagai hidangan penyegar antara dua hidangan berat, namun sekarang umumnya disajikan sebagai hidangan penutup.
Sorbet, seperti pada resep berikut, bisa dibuat dari larutan gula (22 Be) yang rational dengan menambahkan minuman anggur, jus buah, atau liqueur.
Frambozen Sorbet
Bahan:
500 gr frambozen
125 gr air
80 gr gula
1 buah lemon (sarinya dip eras)
minuman beralkohol frambozen
Cara membuat :
·         cuci buahnya, lalu blender dengan ditambahkan air, sari lemon, dan gula. Jangan terlalu halus, saring campuran ini agar biji frambozen tidak ikut
·         bila perlu tambahkan sedikit minuman beralkohol frambozen dan dibekukan
·         sajikan dalam gelas, boleh dengan penambahan minuman anggur, champagne, atau sari buah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar